Kodim 0321/Rohil Panen Sayur Hydroponik Kedua

Ahad, 27 Desember 2020

Rohil (wawasanRiau) --Kodim 0321/Rokan Hilir (Rohil) kembali laksanakan panen sayuran Hidroponik di Taman Demplot Ketahanan pangan yang berada di Makodim, batu enam, Bagansiapiapi, Minggu ( 27/12/2020).

Memanfaatkan lahan pekarangan Makodim melalui tanaman Hidroponik adalah salah satu upaya Kodim 0321/Rohil perkuat Ketahanan Pangan di tengah Pendemi Covid-19.

Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP M I Pol melalui Dan Unit Letda Suhendri mengatakan, sayuran hidroponik yang dipanen kali ini adalah sayuran sawi dan selada.

Letda Suhendri menuturkan, kegiatan ini sebagai upaya memperkuat dan meningkatkan ketahanan pangan dimana lahan sempit bukan menjadi alasan untuk tidak bisa menanam sayuran.

"Justru meskipun lahan sempit kini dapat menanam sayuran dengan metode hidroponik.
Kami sangat bersyukur di tengah kondisi sosial ekonomi seperti saat ini, semua masih diberikan kesempatan untuk bisa melaksanakan panen Sayur Hidroponik,"katanya.

Dan Unit juga menambahkan, Kodim harus menjadi contoh dalam pengembangan hydroponik di Rohil. Sebab lanjutnya, hal tersebut merupakan salah satu implementasi dari serbuan teritorial dan ketahanan pangan.

Usai panen kedua ini katanya lagi, kedepan Kodim 0321/Rohil akan kembali melanjutkan penanaman berbagai jenis sayuran lainnya.