Koramil 05/RM Jadi Peserta Upacara Pada HUT Bhayangkara ke 73

Rabu, 10 Juli 2019

Jajaran Koramil 05 rimba melintang saat menjadi peserta upacara HUT Bhayangkara

Rohil (wawasanriau) --Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-73, Koramil 05/Rimba Melintang dipimpin Pelda  Samsul Azhar menghadiri upacara yang di gelar dihalaman Polres Rohil, Banjar XII, Kecamatan Rimba Melintang, Rabu (10/7/2019).

Dalam upacara tersebut, Kapolres Rohil langsung bertindak sebagai inspektur upacara yang dihadiri Bupati Rokan Hilir,H.Suyatno, Ketua DPRD Rokan Hilir, Nasruddin Hasan, Kajari Rokan Hilir, Gaos Wicaksono SH MH, Dandim 0321 Letkol (inf) Didik Effendi SIP, Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Rohil HM Rocky Soenoko, Waka PN Rohil, Bayu Soho Raharjo SH Wadanyon Brimob Manggala Junction, A.Rahman,  Forkompinda, Para Camat, Para Kapolsek dang anggota Jajaran Polres Rokan Hilir.

Dalam sambutannya, Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto mengatakan, pelaksaan Upacara HUT Bahayangkara ke-73 ini dilaksana seluruh Indonesia

"Untuk seluruh Indonesia dilaksanakan di lapangan. Ada sinergi TNI, komponen masyarakat juga dilibatkan dalam puncak acara. Upacara ada empat ribu personel, 7 resimen dari TNI-Polri, masyarakat, ikut semuanya," katanya. 

Usai apel HUT Bhayangkara, dilangjutkan ke Aula Tunggal Panaulan dengan  pemotongan kue tumpeng serta pemberian penghargaan kepada anggita Polres Rohil yang berprestasi.