Nasional

Pemkab Rohil Peringati HUT KORPRI Ke-46

Wabub Rohil, Drs Jamiludin sematkan Satya Lencana Karya Satya kepada PNS yang sudah mengabdi 10-30 tahun pada HUT KORPRI ke-46

BAGANSIAPIAPI, WAWASANRIAU.COM - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Propinsi Riau memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Negeri Republik Indonesia (KORPRI) Ke-46 dengan menggelar upacara bendera dilapangan Kantor Badan Pengguna Anggaran dan Aset Daerah (BPKAD) Rohil Jalan Merdeka Bagansiapiapi, Rabu (29/11/2017).

Giat upacara peringatan HUT KORPRI Ke-46 Rohil dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Rokan Hilir, Drs Jamiludin dan dihadiri Forkompinda, Sekda Rohil, Anggota DPRD Rohil, Kepala OPD dan Instansi, para pejabat tinggi pratama dan administrator Peemkab Rohil, para guru, ormas, pemuka agama, OKP, tokoh masyarakat serta para ASN dilingkungan Pemkab Rohil.

Wakil Bupati Rokan Hilir, Drs Jamiludin dalam penyampaiaan pidato Presiden Republik Indonesia (RI) mengatakan bahwa peringatan HUT KORPRI ke-46 tahun 2017 ini mengambil tema " 46 Tahun KORPRI kerja bersama, setia sepanjang sama" dengan sub tema mewujudkan jiwa persatuan KORPRI sebagai perekat pemersatu bangsa, KORPRI siap bekerja bersama dengan segenap komponen bangsa guna menjaga stabilitas negara dan KORPRI siap mewujudkan kesejahteraan anggota dan masyarakat.

"Peringatan KORPRI ke- 46 tahun 2017 ini mengambil tema " 46 Tahun KORPRI kerja bersama, setia sepanjang masa" dengan sub tema KORPRI mewujudkan jiwa persatuan sebagai perekat pemersatu bangsa, KORPRI siap bekerja sama dengan segenap komponen bangsa dan siap mewujudkan kesejahteraan anggota dan masyarakat," Kata Jamiludin.

Dikatakannya juga, bahwa tujuan peringatan HUT KORPRI ke-46 tahun 2017 ini adalah memantapkan fungsi organisasi KORPRI sebagai perekat persatuan bangsa, memantapkan netralisasi seluruh anggota terutama dalam menghadapi pilkada serentak serta meningkatkan semangat profesional seluruh PNS untuk meningkatan kinerja terutama dibidang pelayanan publik.

"Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir mengucapkan selamat HUT KORPRI ke-46, dan mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya kepada bapak dan ibu yang memasuki masa pensiun serta bagi yang mendapatkan Satya Lencana 10-30 tahun masa pengabdian marilah kita renungkan bersama apa tugas dan fungsi KORPRI untuk yang akan datang," Ungkapnya.

Usai upacara, Wakil Bupati Rohil, Drs Jamiludin didampingi Forkompinda Rohil memberikan penghargaan serta cendera mata Satya Lencana Karya Satya kepada PNS dilingkungan pemkab Rohil dari tenaga pendidik maupun tenaga administrasi yang sudah memasuki masa pensiun sekitar 60 orang serta kepada PNS yang sudah mengabdi selama 10-30 tahun sekitar 300 orang. Kemudian acara dilanjutkan tabur bunga dimakam pahlawan. (wrc/Irwan)

 

 

 

 


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar