Nasional

Selama 2016, Pemerintah RI Jual Surat Utang Rp 407,3 T

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati

Jakarta,Wawasanriau.com - Akibat penerimaan negara yang lebih rendah daripada belanja selama 2016, maka defisit anggaran dicatatkan mencapai 2,46% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB), atau setara dengan Rp 330,3 triliun.

Untuk menutup defisit anggaran tersebut, maka pemerintah menerbitkan surat berharga negara (SBN) netto Rp 407,3 triliun atau 111,6% dari APBN-P 2016. Sementara penerbitan SBN gross adalah Rp 651,8 triliun.

"SBN netto yang diterbitkan mencapai Rp 407,3 triliun," ungkap Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, dalam konferensi pers di Gedung Djuanda, Kemenkeu, Jakarta, Selasa (3/1/2016).

Selama 2016, Pemerintah RI Jual Surat Utang Rp 407,3 TFoto: Maikel Jefriando


Bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya, ada sedikit kenaikan. Di mana atas hasil audit, SBN yang diterbitkan selama 2015 adalah Rp 362,3 triliun, atau 121,7% dari APBN-P 2015.

Sementara itu, untuk pembayaran cicilan utang pokok luar negeri selama 2016 tercatat mencapai Rp 68,7 triliun. "Kami konsisten menjaga defisit di bawah 3% dengan rasio utang yang terjaga rendah," tegas Sri Mulyani.

sumber detik,com


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar