Warga Balam KM 8 Ditemukan Tewas Dengan Aroma Tak Sedap

Sabtu, 04 Februari 2017

Warga menemukan jenazah Sugiatno (63) meninggal dikediamannya

BAGKOPUSAKO,WAWASANRIAU.COM - Tiga Hari tak kelihatan, Sugiatno (63) tahun ditemukan  meninggal dunia dan telah mengeluarkan aroma tak sedap di dalam rumahnya Jalan Pelajar Dusun Sukajadi, Kepenghuluan Bangko Permata, Balam KM 8,Bangko Pusako, Sabtu (04/02/2017).

Dari Keterangan Kapolres Rohil AKBP.Hendri Posma Lubis melalui Humas Polres Rohil Aiptu Yusran Pangeran Cherry menyebutkan, Penemuan Mayat tersebut bermula saat Supri yang merupakan tetangga korban mendatangi rumah korban yang sudah Tiga hari tak melihat korban pada hari Sabtu Tanggal 04 febuari 2017 sekitar pukul 16.00 wib .

Setelah sampai di Rumah korban,Supri melihat pintu rumah tertutup.namun ia mencium aroma tak sedap dari dalam Rumah tersebut dan mendengan suara TV yang sedang hidup.

Kemudian Supri mencoba mengintip dari luar dan melihat korban sedang terbaring di depan TV.lalu ia mencoba memanggil korban namun tidak ada jawaban.

 

Merasa curiga,Supri kemudian memanggil warga dan salah satu warga langsung memberitahukan hal tersebut ke Aiptu Sutiono yang merupakan Anggota Kepolisian.

Mendapat laporan tersebut,Aiptu Sutiono langsung mendatangi Rumah Korban.karena kondisi pintu Rumah terkunci,Sutiono bersama warga langsung melakuakan pendobrakan. ketika pintu terbuka aroma tak sedap tersebut makin menyengat dan dilihat korban sudah tidak bernapas lagi. bahagian muka korban sudah membiru dan bahagian badan sudah membengkak.

Kemudian Aiptu Sutiono melarang masyarakat untuk mendekat.dan melaporkan hal tersebut ke  Kapolsek Bangko Pusako.Aiptu Sutiono kemudian meminta dokter puskesmas untuk datang.setelah sampai dokter langsung Melakukan pemeriksaan luar terhapat korban.

Dari hasil visum luar yang dilakukan Dokter,Korban diduga meninggal dunia dikarenakan penyakit stroke haemorrhagic ( Stroke pendarahan ).

Adapun barang bukti yang di amankan berupa KTP Korban,Pakaian yang digunakan korban saat ditemukan serta satu buah Dompet. (rilis/fie)